Direktorat Jenderal (Ditjen) Pajak mengumpulkan pejabat penyuluhan dari Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pajak seluruh Indonesia untuk menyusun strategi penyuluhan pada 2019. Rapat juga mengevaluasi capaian kinerja penyuluhan selama semester satu 2018.
“Yang terpenting adalah penyusunan strategi penyuluhan ke depan yaitu kegiatan penyuluhan dan sosialisasi tematis terkait potensi penerimaan pajak,” kata Kepala Subdirektorat Penyuluhan Perpajakan Direktorat Jenderal Pajak Aan Almaidah Anwar di Cirebon, Jawa Barat (Rabu, 12/9).
Advertisements